Tim OKY berkolaborasi dengan MTS N 1 Yogyakarta dalam sosialisasi Kesehatan Reproduksi dan Manajemen Kebersihan Menstruasi. Kegiatan ini di ikuti sebanyak 115 peserta siswi MTS N 1 Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan agar remaja mengetahui risiko kesehatan reproduksi yang berkaitan dengan manajemen kebersihan menstruasi. Remaja juga merasakan kebermanfaatan aplikasi OKY yaitu memudahkan mereka mengetahui kalender siklus menstruasinya.
OKY Goes to School MTS N 1 Yogyakarta “ Gak Tabu ngomongin menstruasi”
Selasa 29 Agustus 2023
Masjid MTS N 1 Yogyakarta
Pihak terkait :
1. Kepala Sekolah MTS N 1 Yogyakarta
2. Guru BK MTS N 1 Yogyakarta
3. Putri Katulistiwa – Narasumber
4. Indana Laazulva – PO OKY
5. Tim OKY SPEAK Indonesia